MotoGP: Waduh…. Jelang Seri Perdana MotoGP 2020. Andrea Dovizioso Malah Kecelakaan dan Alami Patah Tulang

Bro n Sis… Kabar buruk datang dari pembalap Ducati, Andrea Dovizioso yang mengalami kecelakaan saat mengikuti ajang balap Motocross yang digelar di Feanza, Italia, hari minggu kemarin (28/6).

Akibat kecelakaan yang dialaminya, Andrea Dovizioso mengalami patah tulang selangka kiri, dan akhirnya dibawa ke Rumah Sakit untuk mendapatkan perawatan.

Setelah berkonsultasi dengan Prof. Porcellini, Pembalap Italia yang tahun kemarin berhasil menjadi Juara Kedua MotoGP ini memutuskan untuk menjalani operasi langsung, di Modena dengan harapan bisa kembali fit pada waktunya untuk menjalani seri perdana MotoGP 2020 di Jerez, di Gran Premio Red Bull de España pada bulan 19 Juli.

Balapan MotoGP di musim 2020, ini sangatlah padat dimana dalam 3 minggu berturut-turut para pembalap akan mengikuti balapan dengan seri yang berbeda. Kondisi fit dan prima para pembalap dituntut di musim balap tahun ini oleh karena itu pada pembalap diharap untuk tidak mengalami kecelakaan terlebih kecelakaan yang bisa membuat pembalap cedera. Karena kalau pembalap sampai cedera bisa kehilangan banyak poin dalam balapan di musim ini.

Blog MenyusuriJalan

 

Mangga..... Komentarnya...

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s