Bro n Sis… Pol Espargaro secara resmi akan memperkuat Honda Repsol Team, Pol Espargaro akan menjadi rekan Marc Marquez selama du tahun yaitu mulai dari 2021 s.d 2022. Hal ini tentu akan menggeser adik Marquez yaitu Alex Marquez.
Bersamaan dengan mengumumkan kehadiran Pol Espargaro, HRC secara resmi juga mengumumkan kepindahan Alex Marquez yang pindah ke skuad LCR Honda mulai tahun depan dan seterusnya, dengan hadirnya Alex Marquez di tim LCR Honda secara resmi mengakhiri kerjasama Honda dengan Cal Crutchlow.
Alex Marquez akan memperkuat tim LCR Honda selama dua musim yaitu hingga musim 2022, Selama tahun 2020, mantan Juara Dunia Moto3 dan Moto2 akan tetap menggunakan Honda RC213V di Tim Honda Repsol untuk mendapatkan pengalaman dan membuat kemajuan pada proyek jangka panjang HRC.
Blog MenyusuriJalan
- Instagram : @menyusurijalandotcom
- Email : menyusurijalan@gmail.com
- Facebook : Menyusurijalandotcom
- Twitter : @MenyusuriJalan