
Bro n Sis….. FIM, IRTA, MSMA, dan Dorna Sports secara resmi mengumumkan akalau di musim balap 2023 nanti akan ada format baru untuk balapan MotoGP yaitu Sprint Race yang akan digelar di semua seri Grand Prix.
Balapan Sprint Race ini seperti diumumkan oleh Dorna tidak menggantikan balapan yang biasanya digelar di setiap akhir pekan namun menambah balapan yang akan digelar di hari Sabtu sehingga para penonton nantinya bisa menikmati balapan lebih lama bukan hanya di hari minggu saja.
Sprint Race akan berlangsung pada pukul 15:00 waktu setempat pada hari Sabtu setiap Grand Prix dan kira-kira akan menempuh 50% dari jarak balapan penuh. Sprint race akan memiliki prosedur grid 15 menit, dan aturan yang akan sama dengan balapan Grand Prix full-length pada hari Minggu.
Dalam Sprint Race ini setiap pembalap juga akan mendapatkan poin namun poin yang didapat sedikit berbeda dengan balapan hari minggunya dimana poin tertinggi saat balapan hari minggu adalah 25 poin. Nah untuk pembagian poin yang akan diberikan untuk Sprint Race adalah sebagai berikut:
- Posisi 1: 12
- Posisi ke-2: 9
- Posisi ke-3: 7
- Posisi ke-4: 6
- Posisi ke-5: 5
- Posisi ke-6: 4
- Posisi ke-7: 3
- Posisi ke-8: 2
- Posisi ke-9: 1
Lebih lanjut Dorna menerangkan kalau sprint race ini tidak akan menentukan grid untuk balapan Grand Prix. Pembalap harus bebas balapan pada hari Sabtu, tanpa perlu mempertimbangkan posisi grid hari Minggu mereka. Grid untuk balapan Sprint dan balapan Grand Prix akan ditetapkan dari kualifikasi, yang akan mempertahankan format Q1-Q2.
Bagaimana nih menurut bro n sis mengenai Sprint race akan mulai digelar di musim depan ini??? Apakah akan kembali membuat balapan MotGp akan semakin seru???
Blog MenyusuriJalan
- Email : menyusurijalan@gmail.com
- Facebook : Menyusurijalandotcom
- Twitter : @MenyusuriJalan