
Bro n Sis… Turut meramaikan gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) tahun ini yang berlangsung dari tanggal 16 – 26 Februari 2023. PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM) menghadiran produk-produk unggulan dari berbagai segment yang mewarnai area booth (Hall C3 – JIExpo Kemayoran), termasuk diantaranya adalah jajaran skutik Maxi Yamaha
Sebanyak 4 skutik Maxi Yamaha dihadirkan dan menjadi magnet yang menarik perhatian para pengunjung. Pasalnya, selain tampil dalam formasi yang lengkap dengan berbagai pilihan warna yang menarik, model teranyar XMAX Connected juga turut dipamerkan sebagai bintang utama yang menemani model lainnya di kategori sejenis, yaitu All New NMAX 155 Connected series, All New Aerox 155 Connected series serta Lexi 125.
Selain XMAX Connected yang baru saja diluncurkan pada akhir tahun lalu dan sukses menjadi dream bike bagi para pecinta skutik premium di tanah air, skutik Maxi Yamaha lain yang turut memikat hati para pengunjung khususnya untuk konsumen yang berjiwa muda adalah All New Aerox 155 Connected series. Desainnya yang sporty dengan balutan warna-warna yang atraktif, dinilai mampu merepresentasikan karakter serta gaya hidup anak muda yang aktif dalam bermobilitas.

Tidak hanya menghadirkan berbagai pilihan produk yang lengkap, selama gelaran IIMS 2023 Yamaha juga menawarkan promo penjualan menarik untuk pembelian sepeda motor, apparel dan produk aksesoris resmi Yamaha. Beberapa unit test ride yang meliputi produk terbaru, yaitu Grand Filano serta EV E01 dan NEO’s juga turut dihadirkan di area test ride khusus bagi bro n sis yang ingin mencicipi sensasi berkendara dengan motor elektrik dari Yamaha.
Blog MenyusuriJalan
- Email : menyusurijalan@gmail.com
- Facebook : Menyusurijalandotcom
- Twitter : @MenyusuriJalan